Tulislah mimpimu sendiri, atau selamanya jadi bagian dari mimpi orang lain!

14 Juni 2013

CURHATAN ORANG TAMPAN

pagi teman blogger, seperti pagi2 sebelumnya, setiap ane keluar rumah selalu aja ane nemuin, entah itu di jalanan komplek, atau di jalan raya sekalipun, pasti ane selalu nemuin cewek cakep. entah itu cewek lagi jalan, lagi naik motor, ataau lagi jalan2 sambil naik motor ;)

Nah yang ngebuat ane heran, setiap cewek yang gak sengaja berpapasan dengan ane, selalu ngelirik ke ane, mau lagi gimanapun suasananya, pasti itu cewek2 cakep selalu meluangkan waktunya beberapa detik untuk sekedar melihat muka ane. why? what's wrong with gadis2 itu?
kalau ane bawa motor ninin atau satria ep wajarlah cewek2 pada ngelirik, lah ini? jiahaha!
udah ketebak,
cewek2 itu bukan liat motor ane, tapi terpesona ama yg naikin motornya. Motor ane ketutupan
ama Ketampanan ane...!!

*Hadirin dipersilakan duduk kembali*

kadang ane iri sama orang yang punya pacar, biarpun di antara mereka ada yg tampangnya kayak busa helm, tapi cewek mereka cakep2, you know lah what i mean..itu kenapaa???

Mereka seakan2 selalu beruntung dan mudah mau dapetin cewek mana yang mereka mau. Ane bingung ama cewek2 cakep, masih banyak cowok tampan di muka bumi ini yang j.o.m.b.l.o *dikasih titik2 biar lebih greget* tapi malah pilih cowok2 yang kontras ama mereka.
Dan sampai saat ini ane masih bingung, mengapa hal ini bisa terjadi dan terus berkembang.. buat para cewek, buka mata kalian, masih banyak mas mas ganteng yang bisa bahagiain kalian luar dalem,
ane kesepian banget di sini

Jadi orang tampan itu menyenangkan, tapi susah buat dijalanin




Read More

12 Juni 2013

Ingat, 7 Tahun dari sekarang!

7 tahun dari sekarang, 13 Juni 2013. kami akan bertemu lagi,
Masing-masing dari kami akan berjalan tegak dengan senyum yang berbeda ketika kami memberi senyum pada dosen.

senyum dari 3 orang yang pada hari ini, membuat sebuah janji yang luar biasa, akan berada di mana kelak pada tahun 2020. Gue, Kemal, dan Ozi. Akan bertemu di Trafalgar Square, London. Pertemuan yang konyol, karena inti dari pertemuan ini adalah saling memperlihatkan selembar foto.

"Gua bakal foto ama para pemain Real Madrid di Stadion Santiago Bernabeu"
Begitu juga kata2 dari Mulut Kemal "gua bakal foto ama para pemain Manchester United"... Gak ketinggalan, Ozi juga janji, suatu hari nanti dia bakal nunjukin ke gua ama Kemal foto2nya bersama para pemain Chelsea.

Cowok, kalau udah janji gak boleh ditarik lagi. Di suasana kantin yang ramai kami bertiga telah menuliskan 50% dari kenyataan. Karena 50%nya lagi harus kami perjuangkan dengan sungguh2.
Modal mimpi saja tidak cukup, harus ada usaha dan pengorbanan untuk meraih itu semua.

Kami yakin suatu hari nanti kami akan tertawa penuh haru membaca tulisan ini...
Jangan main-main dengan mimpi!
Muhamad Haviz, Kemal Zulva dan Hozinatul asror.
Allah selalu bersama orang2 yang yakin!
Read More

11 Juni 2013

UNTIRTA SUDAH BAGUS, TAPI...

UNTIRTA, Sekarang jadi rebutan...
 
Jurusan terfavorit adalah jurusan manajemen, dari 3.453 pendaftar prodi manajemen yang diterima hanya 54 orang saja!! diikuti oleh Akuntansi dan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD). Lebih lengkapnya : www.untirta.ac.id/berita-494-rekapitulasi-pendaftar-snmptn-2013-per-9-maret-2013.html
Kadang saya saja bingung mengapa begitu banyak orang yang ingin masuk jurusan manajemen, padahal pengangguran di Indonesia penyumbang terbesarnya adalah lulusan manajemen.hehe

Kalau anda pernah nonton film 3 idiot.  Anda akan sadar bahwa kuliah tak perlu repot2 daftar SNMPTN, cukup pakai kemeja, jeans, sepatu dan niat. Saya jamin anda bisa belajar di kampus manapun yang anda mau.Kalau ketahuan? tinggal cari kampus lain saja.
Tapi kebanyakan orang mindsetnya masih seputar kuliah demi ijazah semata. Lulus kuliah sibuk mencari kerja, apalagi lulusan manajemen bertitel SE(Sarjana Ekonomi) katanya banyak lowongan dan gampang cari kerjanya. Saya ingat 2 tahun silam ketika saya di "ospek" sama senior saya, mereka berpesan dengan lantang. Lulusan manjemen adalah lulusan yang siap memberikan pekerjaan, bukan mencari pekerjaan.

UNTIRTA, Kampus "negeri" loh..

Ini poin plus dibanding perguruan tinggi lain yang ada di kota Serang. Banyak orangtua yang berharap anaknya masuk kampus negeri, mereka beranggapan bahwa label negeri akan meringankan biaya pendidikan si anak nantinya. Ada benarnya, tapi negeri ataupun swasta kan sekarang sudah ada beasiswa! hayoo?? berarti masuk kampus negeri ada faktor gengsinya juga ya hehe..

Dulu mungkin sebagian orang menjadikan Untirta sebagai pilihan ke-2, tapi sekarang imagenya sudah mulai membaik. Mungkin karena ada kata-kata yang sudah familiar di telinga kita : "Kuliah di mana aja yang penting negeri".

 Hanya ada 7,5 persen orang Indonesia usia 18 tahun ke atas yang dapat menikmati bangku kuliah, jadi dimanapun anda kuliah, Negeri/Swasta anda harus bersyukur, karena ada tanggung jawab di situ.

Tanggung jawab apa?. Sekarang begini, misalkan anda lulusan manajemen (atau apapun jurusan anda), anda harus berjuang mendapatkan kursi dengan cara "bersaing" dengan ribuan orang lainnya ketika SNMPTN, Alhamdulillah wasyukurillah anda diterima bersama puluhan orang lainnya. Lalu, sisanya kemanaaaaaaa?? nganggur kah, nyari kerja kah, kuliah di PTS kah?, atau apa? orang ini yang menjadi tanggung jawab anda kelak dikemudian hari. Mungkin saja di masa depan orang-orang yang kalah bersaing dengan anda hidupnya tidak seberuntung anda, disitulah peran anda sebagai mahasiswa yang sesungguhnya. Mahasiswa yang bisa mempekerjakan orang lain, bukan semata2 mencari ijazah.


UNTIRTA, gak cuma orang Serang-Cilegon..

Katanya sih "kampusnya wong Serang". ini nih yang bikin saya agak geleng-geleng kepala. Jujur, Di kelas saya saja  banyak orang Jakarta, Bekasi, Cilegon, Tangerang dll.  Kalaupun ada yang dari Serang, jarang sekali yang menempatkan Untirta pada urutan pertama SNMPTN. Jadi, bagi yang tinggal di Serang tidak perlu repot-repot kuliah ke luar kota apalagi sampai memaksa orang tua. Anda akan tetap dapat banyak teman dari berbagai kalangan.

Dulu awal-awal saya ngampus di sini, saya merasa agak gimana gitu.. soalnya tahu sendiri teman-teman satu SMA saya ada yang diterima di UGM, UI, ITB, dan sederet nama-nama kampus tenar lainnya. Saya jadi minder, kenapa dia diterimaaa??? kenapa saya enggak?? kenapa saya malah kuliah di Untirta?? Kenapa Afgan terkenal terus ga bangkrut2 :v
Tapi seiring berjalannya waktu, saya semakin sadar, saya melihat banyak teman saya yang bahkan untuk pendaftaran SNMPTN saja tidak ada uang. Saya melihat teman saya yang jadi buruh pabrik, kerja serabutan dll.

UNTIRTA...

Ceweknya banyak yang cakep vrooooohhhhh :D :D udah itu aja.
Dulu awal-awal masuk sini, saya pikir "yaah Untirta palingan ketemu cewek Serang lagi, gak seru amat". Eeeehh taunya, banyak banget yang bening. Yang matanya sipit2 korea ada, yang rada bule ada (rambutnya doang sih haha), yang ketimuran ada, mulai dari arab sampe arab maklum ada!!  Teman satu kelas saya saja ada yang dulunya "Nong" Kota Tangerang.
Trus cowoknya? Gak kalah keren, teman satu fakultas ada yang casting bareng Aliando terus sekarang lagi syuting film anak jalanan, ada. Yang ngendorse jadi seleb instagram, ada. Kalian bisa cek instagram untirta eksis, untirta cantik, dll biar ga penasaran.


KEKURANGAN UNTIRTA, MENURUT SAYA...
Gak adil dong kalau saya hanya membeberkan kelebihan-kelebihan yang ada di kampus ini saja, tanpa mentransparansikan kekurangannya... hehe *maaf ya pak rektor, semoga bapak baca*

1. Informasi tentang Untirta di internet sangat sedikit sekali, hanya beberapa media yang memberitakan. Padahal cara termudah untuk membandingkan keeksisan satu perguruan tinggi dengan yang lainnya adalah melalui internet. Contohnya adik2 yang akan mendaftar SNMPTN, mereka bakalan tahu kampus itu bagus apa enggak, reputasinya bagaimana, ya dari para penulis di Internet baik yang bersumber dari media nasional maupun tulisan pribadi.


2. Bayar SPPnya flat (selalu tetap tiap semester). Bayaran tiap semester selalu tetap, tapi lihat ke dalam kelas, AC ada 3 yang nyala cuma satu(belakangan sudah mulai diperbaiki karena terus menerus didemo). Kamar mandi pintunya tidak bisa dikunci(ada beberapa yang seperti ini). Shalat Jum'at di Masjid kadangkala air habis dan merepotkan mahasiswa.

3. Sistemnya masih ketinggalan sama kampus2 lain. Text book adalah metode yang masih berlaku untuk beberapa dosen. *saya katakan beberapa, karena ada juga dosen yang menggunakan metode yang lebih keren* Sudah banyak kampus2 di luar negeri yang tidak lagi memakai metode text book, bahkan Para dosen di sana akan memberikan nilai NOL apabila saat ujian ada siswa yang menjawab persis seperti apa yang dikatakan buku, sama saja plagiat dong, ia nggak.


4. Masih banyak dosen yang memberlakukan saya bagai mesin (pengalaman pribadi nih), bukan sebagai manusia yang punya hati. ayolah pak, kami tidak hidup di jaman bapak, yang pada waktu itu bapak masih dijajah. Terlambat 15 menit silakan keluar dari kelas saya, silakan tutup pintu dari luar, wajar2 saja itu diberlakukan oleh dosen karena tujuannya disiplin, tapi coba pikir akibat dari itu, banyak teman saya yang jadinya ngaso ke kosan ngopi ngerokok gak jelas!Cobalah pak dosen agar tanya baik2 apa alasannya terlambat, kasihan kalau langsung diskak mat.

5. Ada beberapa jadwal mata kuliah yang "memotong" waktu shalat. Bagi dosen yang santai dan baik hati mungkin maklum bagi yang muslim masuk terlambat dikarenakan alasan yang jelas. Tapi bagaimana dengan dosen killer? apakah boleh memberikan alasan, atau langsung disuruh keluar.
Atau, bisa saja jadwal yang memotong waktu shalat ini dijadikan alasan oleh mahasiswa untuk menunda shalat. hayooo ...

6. Parkiran, terhitung maret 2016, hanya mobil yang boleh parkir di dalam kampus. Dunia memang kejam, gak cuma kampus, cewek juga begitu, hanya yang bermobil yang boleh parkir di hatinya. eaa


PERINGKAT...

Menurut Webometrics(keeksisan kampus dinilai dari situs web kampus) per-Maret 2016 saja, Untirta menduduki peringkat 77 untuk Nasional dan(menyedihkan) 7.553 untuk Internasional. Perlu diapresiasi, karena pada tahun 2013 hanya menduduki 128 nasional.
Ini foto Kampus kami, UNTIRTA terbaik ke 7.553 di Dunia^_^ :
















fotonya  ngayal dikit gapapa kali ya.

Dari Tahun 45, kalau ditanya "Ini ibu siapa" maka jawabannya hanya ada satu "INI IBU BUDI". Semoga sistem seperti ini segera berubah seiring dengan semakin banyaknya mahasiswa yang kritis dan berpikir untuk kemajuan kampus ini.
Semoga cepat berubah, tidak lagi text book, tapi pengembangan kreativitas yang didapat dalam pembelajaran, bukan hanya dari organisasi.

O iya, sedikit info, kampus untirta untuk S1(selain teknik) akan pindah di daerah sindangsari, pabuaran kab Serang. Dapet suntikan dana 1 Triliun dari IDB dan akan segera dimulai pembangunannya awal 2017.

Saya pribadi menyambut positif, karena kampus yang di Kota Serang lahannya terlalu sempit bila dibandingkan UGM, haha lagipula bangunannya sudah tua dan sumpah, takut tiba2 roboh kan serem.
Dan satu lagi, Fakultas Teknik akan dapat keluarga baru, yaitu Fakultas Kedokteran. wow! 


----------------------------------------------------------------------------
Gak cuma Untirta, di Serang juga banyak yang bagus kok walaupun swasta. Yang penting kan ilmunya, kuliah itu bukan cuma ngejar ijazah. Lagian kalau ngelamar kerja yang dibutuhin kan fotocopian ijazahnya bukan yang aslinya hehe...  Jadi dimanapun anda kuliah/ngampus. Syukuri segala kelebihan dan kekurangannya :)

Terimakaksih.
-Beberapa bagian ada yang disunting agar lebih enak dibaca.



Read More

2 Juni 2013

Manajemen Untirta, 1 kursi diperebutkan 30 Orang

BACA!!
Sementara itu untuk pendaftar per program studi di Untirta, pendaftar tertinggi adalah Prodi Manajemen dengan jumlah 1.576 peminat dan begitu pula rasionya, prodi manajemen adalah yang tertinggi yaitu 29,19 yang artinya 1 kursi manajemen di angkatan 2013 diperebutkan oleh 29-30 orang. Secara lengkap pendaftar per prodi ini dapat dilihat pada tabel berikut. (per-2 maret)
-------------------
Propinsi Pendaftar

Rektor Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) itu menyebut, mayoritas prodi favorit di Pulau Jawa dan Sumatera adalah Manajemen. "Di Universitas Indonesia (UI), Manajemen jadi prodi paling diminati dengan jumlah pendaftar 7.054 siswa. Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta juga sama. Jurusan yang paling diminati itu Manajemen dengan jumlah pendaftar 7.678. Sama juga di Universitas Sumatera Utara (USU) Medan, Manajemen jumlah peminatnya paling banyak, yaitu 7.521 siswa," urai Rochmat.

http://www.untirta.ac.id/berita-477-laporan-pendaftar-snmptn-2013-untirta-per-2-maret-2013.html

Menurut gua, kalo saingannya 29-30 orang, berarti kalo satu orang keterima maka 28 lainnya bisa jadi ke jurusan yang lebih rendah, atau ke PTS, atau menganggur.. jadi itulah mengapa para lulusan manajemen dituntut untuk menjadi pengusaha, agar ia BERTANGGUNG JAWAB atas nasib 28 orang lain itu bila di kemudian hari ia tidak beruntung...

_Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan_

Read More

Pages

© CORETAN MIMPI, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena